loading...

. . . . . .
  • Metahuman™

    A virtual character combining realistic human features with advanced technology.

  • Wonderlab

    WONDERLAB blends Metahuman™ and technology with the art of storytelling through interactive displays

Lavcaca, Metahumans™ Pertama Indonesia yang Punya Lagu Dangdut

Jakarta: Belakangan ini, banyak pihak yang membuat cover lagu menggunakan AI. Jadi, banyak artis yang menyanyikan lagu yang bukan ciptaan mereka. Kini, Lavcaca menjadi penyanyi dangdut Metahuman™ pertama. Lavcaca sendiri sekarang sedang melakukan cover lagu yang dibantu dengan Genexyz, perusahaan Metahuman™ di Indonesia.

Lavcaca sendiri sebenarnya sudah mencuri perhatian warganet pada penampilan pertamanya di 2022 kemarin. Hari ini, Lavcaca merilis interpretasi AI pertamanya dari lagu terkenal di Indonesia. Salah satunya adalah Cari Pacar Lagi. Jadi, Lavcaca menjadi Metahuman™ pertama yang merintis dalam teknologi dan hiburan secara bersamaan.

Belinda Luis, Co-founder dan CEO Genexyz mengungkapkan bahwa interpretasi dari Lavcaca sendiri menjadi salah satu potensi yang besar dari integrasi AI dalam menciptakan seniman virtual yang mirip dengan kehidupan nyata.

Ia mengonfirmasi bahwa ini menjadi jalan atau langkah pertama mereka untuk bisa merevolusi industri AI di Indonesia, Genexyz sendiri mempunyai komitmen untuk menciptakan produk IP perintis agar bisa menentukan kembali masa depan teknologi dan hiburan.

“Dengan perilisan inovasi AI yang revolusioner ini, kami mendorong batasan-batasan dari apa yang mungkin dalam industri hiburan. Interpretasi Lavcaca dari ‘Cari Pacar Lagi’ memperlihatkan potensi besar dari integrasi AI kami yang canggih dalam menciptakan seniman virtual yang mirip dengan kehidupan nyata dan lagu-lagu,” ucap Belinda.

“Ini hanya awal dari perjalanan kami untuk merevolusi industri AI di Indonesia dan di luar sana. Genexyz tetap berkomitmen untuk menciptakan produk-produk IP perintis yang menentukan kembali masa depan teknologi dan hiburan,” lanjutnya.

Perilisan lagu yang yang dilakukan oleh Genexyz dan Lavcaca sendiri menjadi salah satu gebrakan bagi industri musik di Indonesia. Ini juga menjadi inovasi yang unik dari dunia AI, karena memang musik dalam AI menjadi hal yang masih jarang untuk dilakukan.

Genexyz sendiri memang berniat untuk melakukan revolusi terkait cara musik diciptakan dan dikonsumsi, bahkan hal ini sendiri menjadi cara untuk memperlihatkan bagaimana cara musik dinikmati pada masa yang akan datang. 

Inovasi yang dilakukan oleh Genexyz sendiri menjadi sebuah inovasi yang mencerminkan komitmen Genexyz untuk bisa mendorong batasan teknologi AI. Hal ini memang bisa terlihat dari penciptaan Lavcaca dan Metahuman™ tersebut berhasil untuk membawakan lagu dengan kemampuan AI, sehingga Lavcaca menjadi hal yang memberikan peran penting dalam inovasi ini.

“Melalui integrasi teknologi AI, kami telah berhasil mendorong batasan kreativitas dan memberikan pengalaman musikal yang mendalam. Kami memang tengah mengembangkan dan meningkatkan integrasi teknologi kami dalam produk intelektual dan proses produk kami agar bisa memastikan efisiensi,” ucap Melvin Christian, Co-founder dan CPO Genexyz.

Oleh karena itu, Genexyz mengajak para investor untuk memberikan dukungan, dan mereka juga mengundang para penggemar musik, serta para profesional industri untuk menyaksikan debut lagu cover AI pertama Lavcaca.